Tuesday 23 June 2015

Catatan Kecil dan Penutup #31 Hari Menulis 2015

Hai, tidak terasa sudah melewati #31 Hari Menulis Komunikasi UGM tahun ini, terima kasih Bang Wiro haturkan kepada seluruh peserta yang sudah dan mau berusaha untuk mengikuti ajang tahunan yang sempat vakum ini. Tidak ada #31 Hari Menulis tanpa kalian yang mengikutinya tahun ini dan mereka yang dahulu sempat ikut berjuang untuk konsisten seperti kalian.
Untuk yang merasa tidak pernah putus terus menulis #31 Hari Menulis, Bang Wiro ucapkan selamat karena kalian memiliki kans untuk menjadi BLOGGER TERANGKER KOMUNIKASI UGM. Jadi tunggu pengumumannya ya !
#31 Hari Menulis juga tidak akan berjalan lancar tanpa selir-selir Bang Wiro yang kurang tidur ini, setiap dini hari merekap blog-blog peserta dari ujung hingga ujung tanpa luput ( ada sih luput heheu tapi udah dibenerin kan ya ?) . Tulisan penutup biasanya dibuat oleh seorang penulis tamu, namun tahun ini tulisan ini dipersembahkan khusus dari segenap paguyuban selir bang wiro (PASBRO)
Oke... ini adalah catatan kecil dari mereka panitia yang sudah heboh bersama Bang Wiro #31 hari kebelakang ini...
oh iya, karena tahun ini spesial... bonus foto :)

Saturday 20 June 2015

#31

Entah cuma Bang Wiro aja yang ngerasa kalo 31 hari ternyata cepat sekali, atau kalian ikut merasakannya juga?
Sebelum Bang Wiro kasih hasil rekapannya, ada baiknya Bang Wiro beri tepuk tangan dan acungan jempol kepada kalian semua, peserta #31HariMenulis yang sudah berpartisipasi selama sebulan belakangan. WUHUUUU!! *prok prok prok*
Tapi tenang saja, Bang Wiro tidak akan buru-buru meninggalkan kalian, karena Bang Wiro belom umumkan siapakah BLOH TERANGKER TAHUN INI! Huahahahaa kira-kira siapa ya? Hmm
Oya, Bang Wiro juga mau ngucapin terimakasih banyak kepada selir-selir Bang Wiro yang sudah berbaik hati membantu Bang Wiro merekap postingan para peserta. Bang Wiro akan menjadi kakanda yang baik dan senantiasa adil kepada kalian.
Lansung aja nih Bang Wiro kasih hasil rekapannya, masih ada yang harus kena kapak Bang Wiro rupanya :(


NamaBlogSkor
wiwik pertiwi http://wiwpertiwi.blogspot.com/2015/06/jauh.html28-3
addinta bungahttps://addintabunga.wordpress.com/2015/06/19/minions-menonton-tertawa-lalu-pulang/31-0
riza adrian shttp://scratch-a.tumblr.com/post/121929799456/laporan-pertanggungjawaban-bombastis30-1
hanifa ekahttp://her-opera.tumblr.com/post/121924573561/tutup30-1
danastri rizqi https://anamoelya.wordpress.com/2015/06/19/connected/31-0
siska purbahttps://siskarwp.wordpress.com/2015/06/19/pelajaran-untuk-ayah/31-0
dian christiantyhttps://demeanorchristie.wordpress.com/2015/06/19/man-and-the-heavens/31-0
dian indri https://didianindri.wordpress.com/2015/06/19/terimakasih/31-0
memed junandikahttp://mjunandika-menulis.blogspot.com/2015/06/jangan-lupa-belanja.html30-1
hamida thahirahttp://ora-et-labora.tumblr.com/post/121875951761/31harimenulis31-0
gusti ariranghttp://idgarirang.tumblr.com/post/121926515402/selamat-berakhir-31-hari-menulis-semoga-ada-lagi28-3
diah puspita http://diahpus.blogspot.com/2015/06/ganjil-sudah-31-hari.html30-1
saila rezcanhttp://catatanharianzalinacares.tumblr.com/post/121927830924/19-juni-201531-0
Ajeng Devitahttp://ajengdevita.tumblr.com/post/12192424406030-1
Army Ramadhanhttp://caspnote.blogspot.com/2015/06/riung-dago-sore-itu.html#pages/231-0
Marcela Citrahttp://marselacitra.blogspot.com/2015/06/31-achievement-unlocked.html31-0
Ika Septia Ahttp://sikatkawat.blogspot.com/2015/06/blog-post.html30-1
Sarah Karindahttp://kotakpermenkaret.blogspot.com/2015/06/the-summaryadios.html31-0
Shifa Ahsanihttp://shifaahsani.blogspot.com/2015/06/day31-finally.html31-0
Arif Putrahttp://posporeal.tumblr.com/post/121926847938/terimakasih-bang-wiro31-0
Ayu Fiveliahttp://an-auberginelife.tumblr.com/post/121908309780/akhir31-0
Amalia Pramestiarinihttps://composer13lia.wordpress.com/2015/06/19/tentang-jalan-kaliurang-area-km-5/28-3
Asprilla RD Atmadjahttp://filadmojo.tumblr.com/post/121853745872/hari31menulis31-0
Muhammad Jekihttp://muhammadjeki.tumblr.com/post/121930359099/aduh-wifinya-mati-ya-jek30-1
Nizza Nurmaliahttp://nizzanz.tumblr.com/post/121911271461/outro30-1
Jamilatun' Nisahttp://tekoudara.blogspot.com/2015/06/last-day-of-31harimenulis.html24-7
Alifah Farhanahttp://alifahfarhana.blogspot.com/2015/06/hello-goodbye.html31-0
Dewi Rosfaliantihttp://rosfalianti.blogspot.com/2015/06/masih.html25-6
Gora Irianto http://ayusimbokku.tumblr.com/post/121928907807/pesan-dari-komposer25-6
Baharuddin https://baharrobbani.wordpress.com/2015/06/19/puasa-di-rumah/30-1
Aef Anashttp://aefanas.tumblr.com/post/121919899860/syarat-tak-tertulis31-0
Anindita Lintanghttp://tanclintang.tumblr.com/post/121923910786/perihal-lomba-lomba-31harimenulis-lastday28-3
Rani Eva Dewihttps://merahdanrani.wordpress.com/2015/06/19/the-process-an-abandoned-beauty/31-0
Erwita DGhttps://erwitahutami.wordpress.com/2015/06/19/d-31-head-heart-and-hand/31-0
Hizkirani JatiningrumHORE 20 RIBU29-2
Atikah Gusriandinihttp://galaksisaga.tumblr.com/post/121926351071/bahagia-itu-sederhana26-5
Tazkiyatun Nafs Azzahrahttp://pallominobrunotti.tumblr.com/post/121918852892/buat-bang-wiro31-0
Alia N Fitrahttp://aliatita.blogspot.com/2015/06/tolong.html30-1
Arini Srininditahttp://nindiorsri.blogspot.com/2015/06/hore.html27-4
Fadhilaturrohmihttp://kaoskakiku.tumblr.com/post/121925822777/nanti30-1
Primananda Adihttp://primanandaak.co/berkah-ramadhan-1/29-2
Dzikri Sabillah http://chikianwar.blogspot.com/2015/06/31harimenulis-epilogue.html31-0

WAAAH TOTAL DENDA RP 1.260.000,-
Siap-siap abang tagih yaa :p

Friday 19 June 2015

Penulis Tamu Keempat #31 Hari Menulis 2015

Mungkin penulis tamu terakhir di periode ini. 
Sebuah tulisan dari kerabat perempuan Bang Wiro tentang... ah baca saja...


***

Ibuk di Rumah Tuhan
oleh Kania ST

“Kalau ibu pergi, tak kubiarkan tanganmu menyentuh mayat ibu. Tidak pula mayat bapak, tidak pula mayat adik-adikmu. Sudah ibu bilang pada semua orang; jangan biarkan tanganmu menyentuh mayat ibu.”

Pagi itu aku menyiangi sereh dan daun salam, merajang bawang dan cabai. Dua dada ayam tanpa tulang sedang kurebus. Kencur sedang kutumbuk. Dua-tiga jam sebelumnya ibu menelpon. Tak kuangkat karena terlalu pagi. Aku tak siap dengan apapun yang akan ibu sampaikan. Pesannya menyusul tak lama kemudian; “Mengapa engkau tidak menjawab panggilan ibu?” Kupikir bisa kujawab nanti, bilang aku belum bangun atau apalah.
Jam setengah sepuluh ibu menelpon kembali. Lucu, teleponku tidak berdering, untung aku sedang melihat. Jantungku berdegup siap tak siap.

Ibu, bapak, dan adik-adikku baru saja meninggalkan kotaku sehari-dua hari sebelumnya. Tidak mengabariku, hanya mengirim pesan singkat ketika mereka telah tiba. “Apa kabar, sayang? Ibu, bapak, dan adik-adikmu sedang di kotamu.” Sore hari. Aku baru kelar mandi setelah bercinta, kali kedua hari itu. Aku diam saja. Kubalas pesannya, tak dijawab hingga malam. Kuputuskan untuk menelepon bapak.

Agak terkejut aku ketika bapak menjawab panggilanku ketus. Pertanyaanku dia jawab pendek-pendek. Kutanya di mana menginap, apa rencana malam itu dan besoknya, kapan pulang; semua dijawab pendek-pendek. Rupanya ada kondangan esok siangnya. Anak teman kuliahnya mantenan. Rupanya mau ketemu simbah sorenya. Rupanya mau membeli batik. Kutanya jam berapa bisa ditemui. Wah, nggak tau mbak. Bapak banyak acara rupanya. Tersenyum simpul lah aku sedikit. Agak kecewa. Biasanya aku yang menolak ditemui. Kali ini bapak yang bertingkah sulit ditemui. Mungkin beginilah rasanya susah menemui keluarga sendiri. Kukatakan padanya aku besok menunggu kabar darinya. Telepon ditutup setelah basa-basi. Aku terdiam sejenak, masih tersenyum. Tanganku kutenggelamkan dalam-dalam di kantong celana. Biarlah. Mungkin ibu lebih lunak. Kupikir bapak mungkin menggunakan psikologi terbalik padaku.

Hubungan kami belakangan tak bisa dibilang baik. Berkali-kali mereka datang ke kotaku, aku enggan ditemui. Adalah pekerjaan, adalah urusan ke kantor ini-itu, adalah teman. Tapi selalu kutemui. Orangtuaku berkeberatan dengan tingkah laku dan kebiasaanku. Menurut mereka “kebarat-baratan”, tidak sesuai moral agama, norma-norma tak kupatuhi, anak tak sopan. Ciut pula nyaliku ketika ibuku bilang aku durhaka. Macam sudah di ujung tanduk itu lah ridho orangtuaku. Salah memang aku. Tak benar. Namun tak pernah pula kubilang aku benar, tak pernah kubilang aku yakin inilah yang aku anggap benar. Kubilang aku salah. Tak ada yang bilang minum-minum itu perilaku dibenarkan. Siapa mau anak perempuannya berzinah? Namun kubilang ini hidupku. Aku ingin melahap semua pengalamanku sendiri. Aku sedang dalam proses belajar. Sudah cukup orangtuaku menjadi guru, aku ingin berguru di tempat lain. Mana ada orangtua yang mau mengerti? Makin tak imbang lah hari-hariku. Mulai pula aku berpikir ridho ibuku memang hampir jatuh dari tanduk. Nyaris gila aku.

Nyaris sebulan sejak ibuku terakhir menelpon. Ketika beliau menelpon, sedang tak siap pula aku. Kujawab halus-halus. Menit-menit pertama tenang sekali suaranya. Kujawab semua pertanyaannya; adalah bagaimana kabarku, adalah bagaimana skripsi, adalah begini, adalah begitu. Lama-lama kok kurasa agak keras nadanya? Aku mulai diam. Benar saja, tak lama menangis dia di telepon. Katanya aku tak sopan lah, katanya aku durhaka lah, katanya aku tak hendak mengangkat telponnya lah. Sumpah, tak ada kukatakan sekali pun dalam perbincangan ini sesuatu yang kira-kira dibencinya. Sebelum ditutupnya telepon, disumpahnya aku tak boleh menyentuh mayatnya ketika beliau meninggal. Hancur hatiku. Telepon genggamku kuletakkan dengan berat hati. Kuangkat dada ayam dari pinggan namun pandanganku kabur. Di luar terik, namun dingin mulai meraba tubuhku.

Kata ibu bergetar aras ketika terjadi tiga hal: terucap ijab kabul, terucap talak suami pada istrinya, dan keluar amarah ibu pada anaknya.Durhaka. Alamak.

#30

Sudah hari ke-30 saja, Bang Wiro mulai merasa sedih tetapi juga bersemangat:)

NamaBlogSkor
wiwik pertiwi http://wiwpertiwi.blogspot.com/2015/06/kini.html27-3
addinta bungahttps://addintabunga.wordpress.com/2015/06/18/minions-2015-nonton-tertawa-lalu-pulang/30-0
riza adrian shttp://scratch-a.tumblr.com/post/121845320071/1001-topeng-pencitraan-awe29-1
hanifa ekahttp://her-opera.tumblr.com/post/121838655256/evaluasi-dan-segmentasi29-1
danastri rizqi https://anamoelya.wordpress.com/2015/06/18/the-part-of-journey/30-0
siska purbahttps://siskarwp.wordpress.com/2015/06/18/ikhrar-palsu/30-0
dian christiantyhttps://demeanorchristie.wordpress.com/2015/06/18/membangun-perdamaian-dunia-2/30-0
dian indri https://didianindri.wordpress.com/2015/06/18/ada-tulisan-bagus-kalau-kamu-baca-tulisanku-sampai-selesai/30-0
memed junandikahttp://mjunandika-menulis.blogspot.com/2015/06/penyerang-internasional-prancis-hijrah.html29-1
hamida thahirahttp://ora-et-labora.tumblr.com/post/121834007601/ramadhan-rumah-eyang30-0
gusti ariranghttp://idgarirang.tumblr.com/post/121845262547/rewind-jakarta27-3
diah puspita http://diahpus.blogspot.com/2015/06/lari.html29-1
saila rezcanhttp://catatanharianzalinacares.tumblr.com/post/121842116894/18-juni-201530-0
Ajeng DevitaHORE 20 RIBU29-1
Army Ramadhanhttp://caspnote.blogspot.com/2015/06/tuhan-masih-sayang-20-ribu-saya.html30-0
Marcela Citrahttp://marselacitra.blogspot.com/2015/06/30-rumah-keong.html30-0
Ika Septia Ahttp://sikatkawat.blogspot.com/2015/06/naik-kapal-perempuan.html29-1
Sarah Karindahttp://kotakpermenkaret.blogspot.com/2015/06/memecah-keheningan.html30-0
Shifa Ahsanihttp://shifaahsani.blogspot.com/2015/06/day30-we-ngopo-e-mas.html30-0
Arif Putrahttp://posporeal.tumblr.com/post/121840236038/tulis30-0
Ayu Fiveliahttp://an-auberginelife.tumblr.com/post/121834623560/melupakan-yang-terlupa30-0
Amalia Pramestiarinihttps://composer13lia.wordpress.com/2015/06/18/understanding-lovelines/27-3
Asprilla RD Atmadjahttp://filadmojo.tumblr.com/post/121829235992/31jambelummandi30-0
Muhammad Jekihttp://muhammadjeki.tumblr.com/post/121840569459/seperlunya29-1
Nizza NurmaliaHORE 20 RIBU29-1
Jamilatun' Nisahttp://tekoudara.blogspot.com/2015/06/ujian-kedua.html23-7
Alifah Farhanahttp://alifahfarhana.blogspot.com/2015/06/kemana-niatmu.html30-0
Dewi Rosfaliantihttp://rosfalianti.blogspot.com/2015/06/bandongan.html24-6
Gora Irianto http://ayusimbokku.tumblr.com/post/121846945867/i-vs-time24-6
Baharuddin https://baharrobbani.wordpress.com/2015/06/18/bahagia/29-1
Aef Anashttp://aefanas.tumblr.com/post/121836101875/kata-orang30-0
Anindita Lintanghttp://tanclintang.tumblr.com/post/121842587521/terima-kasih-ya27-3
Rani Eva Dewihttps://merahdanrani.wordpress.com/2015/06/18/pedal-it-out-when-in-doubt/30-0
Erwita DGhttps://erwitahutami.wordpress.com/2015/06/18/d-30-udah-hari-ke-tiga-puluh-aja/30-0
Hizkirani Jatiningrumhttp://jatiningrumm.blogspot.com/2015/06/ten2five-you.html29-1
Atikah Gusriandinihttp://galaksisaga.tumblr.com/post/121843301676/perdana-puasa-di-tanah-rantau25-5
Tazkiyatun Nafs Azzahrahttp://pallominobrunotti.tumblr.com/post/121844388142/pak-jangan-tuduh-saya30-0
Alia N Fitrahttp://aliatita.blogspot.com/2015/06/menguping-percakapan-di-artjog-8.html29-1
Arini SrininditaHORE 20 RIBU26-4
Fadhilaturrohmihttp://kaoskakiku.tumblr.com/post/121844062432/mimpi29-1
Primananda Adihttp://primanandaak.co/saaurrr/28-2
Dzikri Sabillah http://chikianwar.blogspot.com/2015/06/pulang.html30-0

total dendanya juga sudah banyak Rp. 1.240.000,-

Thursday 18 June 2015

Penulis Tamu Ketiga #31 Hari Menulis 2015

Datang tulisan lagi !
Mendekati akhir dari program ini (hiks..) berdatangan tulisan-tulisan dari berbagai oknum terkait. dan kini tulisan datang dari salah satu alumni ilmu komunikasi UGM. Selain sering menulis di salah satu majalah myuzik ternama, Lelaki yang sedang berjuang menyicil KPR ini juga menjadi manajer band yang baru-baru ini dipanggil KPK !
Sambil menunggu berbuka puasa boleh lah mari kita simak tulisan dari mas-mas LIPI yang satu ini.


I’m With The Band
Oleh Fakhri Zakaria

“Kok bisa ketemu Duta?”
“Wah iri bisa ngobrol di kamar hotel…”
“Gimana caranya?”

Ya jadi teman mereka. Berteman dengan Akhdiyat Duta Modjo atau lebih dikenal dengan Duta Sheila On 7 mungkin tidak pernah terbayangkan saat saya berjalan selepas bubaran sekolah ke toko kaset untuk menebus album selftitled yang jadi debut duta besar Yogyakarta untuk musik pop Indonesia ini pada suatu siang di Bogor, 16 tahun silam.

Juga tidak ada dalam pikiran kalau sosok yang sebelumnya hanya bisa saya lihat kejauhan dari atas panggung dan layar televisi sekarang menawarkan sebungkus snack yang katanya,” Enak biyanget kowe kudu njajal” sambil ngobrol segala macam hal. Mulai dari brengseknya John Mayer yang bisa gonta-ganti cewek seperti ganti senar gitar sampai jebloknya prestasi AC Milan, di kamar hotel tempatnya menginap. “Obrolan konco, udu obrolan jurnalis,” katanya.

Menjadi jurnalis (meski nggak pernah punya kartu pers) adalah gerbang yang membuka saya untuk bertemu idola. Untuk menjadikan mereka setara. Untuk melihat mereka sebagai manusia biasa. 

“Kamu gak lulus jadi murid Lester Bangs!,” kata Arman Dhani. Kamu semua yang waktu di Twitter lebih lama dari waktu mbojo dan bertemu dosen wali pasti tahu siapa dia.

Ada kredo suci di ranah jurnalisme musik. “You cannot make friends with the rock stars…,” begitu kira-kira titah dari Lester Bangs yang jadi semacam perintah suci bagi segenap insan jurnalis musik atau yang kegiatannya berhubungan dengan itu. Secara mudah, rock star harus diposisikan sebagai manusia biasa.

Pernah ada rekan yang bertanya apa yang paling sulit dari pekerjaan ini. “Saat kamu menulis tentang musisi idolamu sendiri,” begitu jawaban saya. Semua luapan emosi juga impian masa kecil harus sejenak dikubur dalam-dalam jika bertemu musisi idola untuk sebuah tugas jurnalistik. Ini tentu untuk sebuah tulisan yang obyektif, namun juga tidak kehilangan sentuhan personal. Seperti yang diajarkan salah satu mentor jurnalisme musik saya mas Taufiq Rahman dari Jakartabeat, jurnalisme musik adalah perihal menulis tentang manusia.

Menjadikan manusia artinya memposisikan diri setara. Bukan sebagai fans yang terjebak dalam ritus pemujaan idola tapi sebagai teman bicara yang asyik. Bagaimana caranya? Ya ajukan pertanyaan yang baik. Bagaimana cara mengajukan pertanyaan yang baik? Ya kenalan dong.

Pernah dalam suatu tugas liputan saya bersama dengan seorang jurnalis surat kabar umum. Well, meski saya paham dia bukan spesialis tulisan musik, paling tidak ada waktu barang semenit dua menit untuk googling supaya tidak ada pertanyaan aneh, “Padi itu genre musiknya apa?”. Dor!

Pertanyaan seperti genre musik, influence, juga tahun terbentuk adalah pertanyaan template yang jawabannya saat ini bisa dicari di Google. Dalam beberapa kasus, pertanyaan tipe ini bagi saya tak lebih dari sekedar ice breaking. Membuang waktu dengan pertanyaan tadi artinya membuang kesempatan emas untuk lebih dalam mengulik hal esensial. Ingat, lebih mudah janjian dengan dosen pembimbing skripsi daripada janjian dengan musisi.

Salah satu hasil dari riset yang baik salah satunya adalah pertanyaan yang bernas. Jurnalis dengan pertanyaan yang baik akan selalu diingat oleh narasumbernya.  Meski menyenangkan, saya selalu punya beban kalau mewawancara musisi idola. Pertama, berusaha tetap cool meski masih ada sisa-sisa star struck syndrome. Kedua, saya harus mampu mengungkap hal-hal yang luput dari perhatian lapak sebelah.

Riset yang baik pada akhirnya akan menghindarkan kita dari pertanyaan-pertanyaan macam tadi. Saya sendiri percaya riset adalah kekuatan tulisan. Dari riset yang baik kita akan menemukan sudut pandang dan konteks tulisan kita. Dua hal tadi menurut saya menjadi aspek pembeda tiap-tiap penulis. Saya sendiri percaya, seburuk apapun reputasi artistik suatu band akan menjadi tulisan yang baik dan bisa dipertanggungjawabkan selama penulisnya jeli.

Selain itu, riset juga akan menjadi titian yang memandu dalam proses penulisan. Saya sendiri memasukkan sesi riset dalam satu lini waktu dengan proses membentuk bangunan tulisan. Ibaratnya, jika outline adalah tiang pancangnya maka riset menjadi kerangka yang mengatur bentuk bangunaan.

Internet sudah memudahkan segalanya, tapi jangan lupa untuk selalu menggali sumber-sumber lainnya. Dari acara musik pagi yang ya…begitu-begitu saja sampai sampul-sampul album berisi lirik lagu dan ucapan terima kasih, semuanya adalah bekal kerja. Percayalah, kejelian jurnalis adalah hal yang menyenangkan bagi musisi.

Selamat bersenang-senang.

Fakhri Zakaria. Saat ini sedang menyelesaikan proyek buku tentang label rekaman milik pemerintah, Lokananta sembari mengirim tulisan untuk Rolling Stone Indonesia dan menerima pekerjaan sebagai penyunting lepas. Bekerja untuk membayar cicilan rumah dan jajan rock di sebuah lembaga pemerintah. 

#29

Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankan. Mohon maaf lahir batin dari keluarga besar Bang Wiro untuk dunia:)

NamaBlogSkor
wiwik pertiwi http://wiwpertiwi.blogspot.com/2015/06/ramadhan.html26-3
addinta bungahttps://addintabunga.wordpress.com/2015/06/17/ramadhan-tiba/29-0
riza adrian shttp://scratch-a.tumblr.com/post/121763081531/geger-dua-mahasiswi-serang-satu-sama-lain28-1
hanifa ekahttp://her-opera.tumblr.com/post/121764436801/hanya-ada28-1
danastri rizqi https://anamoelya.wordpress.com/2015/06/17/ranjau-reuni/29-0
siska purbahttps://siskarwp.wordpress.com/2015/06/17/media-cetak-forum-baru-penjajahan-wanita/29-0
dian christiantyhttps://demeanorchristie.wordpress.com/2015/06/17/membangun-perdamaian-dunia-1/29-0
dian indri https://didianindri.wordpress.com/2015/06/17/pingin-keren-tapi-malah/29-0
memed junandikahttp://mjunandika-menulis.blogspot.com/2015/06/pekan-pertama-epl-liverpool-kembali.html28-1
hamida thahirahttp://ora-et-labora.tumblr.com/post/121738999821/uas-tergreget-sepanjang-masa29-0
gusti ariranghttp://idgarirang.tumblr.com/tagged/day2926-3
diah puspita http://diahpus.blogspot.com/2015/06/ada-yang-beda.html28-1
saila rezcanhttp://catatanharianzalinacares.tumblr.com/post/121762526769/17-juni-201529-0
Ajeng Devitahttp://ajengdevita.tumblr.com/post/12173162561528-1
Army Ramadhanhttp://caspnote.blogspot.com/2015/06/beberapa-tarawih-yang-lalu.html#pages/129-0
Marcela Citrahttp://marselacitra.blogspot.com/2015/06/29-ngide.html29-0
Ika Septia Ahttp://sikatkawat.blogspot.com/2015/06/piknik-cantik-perempuan.html28-1
Sarah Karindahttp://kotakpermenkaret.blogspot.com/2015/06/stalking-diri-sendiri.html29-0
Shifa Ahsanihttp://shifaahsani.blogspot.com/2015/06/day29-untitle.html29-0
Arif Putrahttp://posporeal.tumblr.com/post/121763465628/puasa29-0
Ayu Fiveliahttp://an-auberginelife.tumblr.com/post/121741781045/farewell-jurnalisme-media-cinta29-0
Amalia Pramestiarinihttps://composer13lia.wordpress.com/2015/06/17/todays-thanks-to/26-3
Asprilla RD Atmadjahttp://filadmojo.tumblr.com/post/121690536422/makan-malam-629-0
Muhammad Jekihttp://muhammadjeki.tumblr.com/post/121753574394/menyambut-ramadhan28-1
Nizza Nurmaliahttp://nizzanz.tumblr.com/day/2015/06/1729-0
Jamilatun' Nisahttp://tekoudara.blogspot.com/2015/06/muhasabah.html22-7
Alifah Farhanahttp://alifahfarhana.blogspot.com/2015/06/kunci-dan-pintu.html29-0
Dewi Rosfaliantihttp://rosfalianti.blogspot.com/2015/06/rindu.html23-6
Gora Irianto http://ayusimbokku.tumblr.com/post/121760488907/wajar-wajar-saja23-6
Baharuddin https://baharrobbani.wordpress.com/2015/06/17/sangkar/28-1
Aef Anashttp://aefanas.tumblr.com/post/121748387695/jmcs-impressiveness-was-real-29-31harimenulis29-0
Anindita Lintanghttp://tanclintang.tumblr.com/post/121765149266/a-apa-yang-kamu-pelajari-hari-ini-l-saya25-3
Rani Eva Dewihttps://merahdanrani.wordpress.com/2015/06/17/adventure-is-out-there/29-0
Erwita DGhttps://erwitahutami.wordpress.com/2015/06/17/d-29-ciye-besok-puasa/29-0
Hizkirani Jatiningrumhttp://jatiningrumm.blogspot.com/2015/06/the-brand-relationship-spectrum.html27-1
Atikah Gusriandinihttp://galaksisaga.tumblr.com/post/121667798546/makan24-5
Tazkiyatun Nafs Azzahrahttp://pallominobrunotti.tumblr.com/post/121752654587/the-heart-dies-a-slow-death-shading-each-hope29-0
Alia N Fitrahttp://aliatita.blogspot.com/2015/06/punya-cerita-tapi-nggak-sempat-nulis.html28-1
Arini Srininditahttp://nindiorsri.blogspot.com/2015/06/artjog.html26-3
Fadhilaturrohmihttp://kaoskakiku.tumblr.com/post/121731934152/mana-sahabat28-1
Primananda AdiHORE 20 RIBU27-2
Dzikri Sabillah http://chikianwar.blogspot.com/2015/06/dengarkan-suara-mereka-yang-diam.html29-0

Total denda sampai hari ini sebesar Rp. 1.080.000,-